Judul Buku: Rambut Keriting Chika /
Chika Curly Head (Picbook)
Penulis: Watik Ideo
Illustrator: Fanny Santoso
Penerbit: Wortel Book Publishing
Chika tak suka dengan rambut
keritingnya. Menurut Chika rambut keriting itu menyusahkan!
Berulangkali mama menyarankan agar Chika mengkuncir rambutnya dengan
pita. Karena pita-pita cantik itu membuat rambut keriting Chika lebih
rapi. Tapi, Chika tetap saja cemberut karena ingin punya rambut lurus
seperti mama. Suatu ketika, Mama mengajak Chika mengunjungi Bella di
rumah sakit. Bella adalah teman Chika di sekolah.
Betapa terkejutnya Chika, mengetahui
Bella sekarang botak. Rupanya proses penyembuhan Bella dengan terapi
dan obat-obatan membuat rambut Bella rontok. Namun, Bella tetap
tersenyum menerima kedatangan chika.
Bella sangat tegar, dia berencana
memakai wig / rambut tiruan ke sekolah kalau sudah sembuh nanti.
Sikap bella membuat Chika jadi malu. Seharusnya dia bersyukur punya
rambut yang banyak. Sejak saat itu, Chika tak pernah menyesalkan
rambut keritingnya.
Dibagian akhir buku ini ada delapan
jenis teka-teki yang sangat menarik. Ada mencocokkan bayangan,
mencari perbedaan, mencari kata, menemukan jalan dan lain-lain. Lewat
buku ini, teman-teman akan belajar tentang adanya perbedaan. Bahkan
dalam lingkungan keluarga kecil di rumah. Contohnya Chika, karena
rambut keriting Chika diwariskan dari Kakeknya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar