Sharing pengalaman, puisi, cerita anak, resume buku anak, parenting. Semoga bermanfaat.
Rabu, 18 Mei 2022
Karyaku: Buku Cerita Literasi IHF
Gerbong KAI Ekonomi, Bisnis, dan Eksekutif? Apa bedanya?
Kursi Gerbong Eksekutif |
Kursi Gerbong Bisnis, Bisa di Putar |
Kursi Gerbong Bisnis |
Kursi Gerbong Ekonomi |
Gerbong Ekonomi KAI |
Bertemu Bunda PAUD Kebumen yang Ramah
Pelatihan Guru PAUD di Aula Hotel Mexolie Kebumen
PKL di Pabrik Pengolahan Susu Sapi
“Wah, cantiknya anggrek ungu itu, Na” Risa kagum melihat
bunga anggrek di halaman pabrik mekar sempurna hingga matanya membola.
“Alah, paling karena warnanya ungu kau jadi ingin
memetiknya, kan?” sahut Nana.
“Hehe, tau aja! Boleh dipetik enggak ya, Na?”
“Eh, jangan! Kita jangan asal petik di sini. Jangan merusak
alam! Ingat film KKN di Desa penari, tu jangan sembarangan kita di desa orang.”
Nana tak habis pikir sama sahabatnya yang hobby banget mengkumpulkan
benda-benda berwarna ungu itu. Sampai-sampai kamar Risa penuh dengan benda tak
penting seperti keset, cangkir, piring, termos, jam dinding, dan lain-lain. Tak
hanya satu Risa mengkoleksinya, tapi dua, tiga, bahkan empat.
“Masa di kamar tidur sekecil ini ada 4 jam dinding?” protes
Nana saat Risa membeli jam dinding ke empat, hanya karena warnanya ungu.
Risa dan Nana saat ini sedang menjalankan kegiatan PKL di
sebuah pabrik susu, mereka mendapat tugas dari kampus selama 3 bulan. Dan ini
baru minggu pertama mereka menjalaninya.
“Pagi, Bu!” sapa Risa saat memasuki ruang kantor administrasi.
Di sudut meja sudah ada Bu Selly yang sedang memeriksa sample susu yang datang
dari peternak.
“Sini ... sini! Katanya mau lihat uji fisik dan kimia susu
sapi,” panggil bu Shelly.
Risa dan Nana segera mengambil kursi lab dan meletakkannya
di dekat meja bu Shelly, muka mereka manggut-manggut sambil sesekali mencatat mendengar
penjelasan Bu Shelly.
“Eh, kalian besok ikut truk ambil susu di koperasi peternak,
ya! Siap-siap jam 03.00 dini hari.”
“Kok pagi banget, bu?” Risa bertanya polos.
“Kalau mengambil ke peternak memang harus pagi, kondisi
dingin dan jalanan lengang. Kalau siang hari, susu bisa cepat rusak dalam
perjalanan.”
“Oke bu, siap!”
Nana dan Risa tak sabar menunggu pagi sampai mereka tak bisa
tidur malam itu.
“Tiga jam lagi, nih tanggung banget! Kalau tidur bisa
kebabblasan kita, Ris.”
Mereka lalu melanjutkan dengan saling ngobrol, bercerita
tentang keseruan di unit masing-masing. Selama seminggu ini Risa ditempatkan di
bagian produksi, sedangkan Nana di bagian laboratorium uji fisik dan mikroba
susu sapi. Mereka berbicara tentang orang-orang yang baru mereka kenal, dan
terkait pekerjaan masing-masing.
Sampai mereka tak sadar tertidur nyenyak hingga subuh.
“Wah gawat, telat kita, Na!” teriak Risa panik saat
mendengar azan subuh berkumandang.
Ide Menulis Bagi Guru - Pelatihan Belajar Menulis PGRI Gel 25
Pertemuan 1
Pelatihan Belajar Menulis PGRI Gelombang 25
Narasumber Bapak Wijaya Kusumah, M.Pd
Moderator Bapak Dail Ma’ruf
Alhamdulillah, senang sekali bisa bergabung dengan komunitas
guru menulis yang digagas oleh PGRI ini. Seakan menemukan kembali rumah yang
terbengkalai dan penuh sarang laba-laba. Saya membuat blog dengan tujuan untuk
sharing, berbagi kisah dan pengalaman agar bisa membantu diri saya sendiri dan
orang lain tentunya. Sayangnya, blogspot ini vakum karena kurangnya motivasi diri
dan minimnya daya dukung lingkungan sekitar. Semoga dengan keikutsertaan saya
dikomunitas ini dapat membangkitkan kembali motivasi diri untuk berbagi lewat
tulisan.
Betul sekali apa yang disampaikan oleh Pak Wijaya Kusumah,
M.Pd, menulis itu perkara kamu mau memulainya. Jika kamu sudah mulai dengan
kalimat pertama, niscaya kalimat-kalimat berikutnya akan berseluncur seringan
kapas, dengan jari-jari yang lincah menari di atas keyboad. Sekedar info, saya
memulai tulisan ini pukul 23.00 karena kelas pertama ini terlewat begitu saja
pada jam yang sudah ditentukan. Mohon maaf Pak Moderator, saya telat masuk
kelas. Semoga Pak Dail Ma’ruf tetap memberikan kesempatan bagi saya untuk menuliskan
rangkuman materi hari ini. Sebagai murid, saya akui saya kurang disiplin pada
pertemuan pertama ini (semoga tidak kena hukuman).
Menulis itu bisa dari pengalaman yang dialami sehari-hari
atau imajinasi yang hidup dalam pikiran kita. Yups, bener banget. Tahun 2018
lalu saya mengalami kejadian tersangkut duri ikan di tenggorokan (ketulangan),
karena sedang semangat-semangatnya berbagi cerita kisah itupun saya tuliskan di
blog pribadi ini dan sampai sekarang saya masih sering menerima WA dari orang-orang
yang membaca blog saya karena mengalami kejadian serupa. Sengaja waktu itu
mencantumkan nomor wa karena sekalian jualan sari jeruk nipis titipan teman.
Namun, yang meghubungi saya adalah pasien-pasien dokter THT yang mengalami
kejadian serupa, tersangkut duri di tenggorokan atau ketulangan. Panik sih, itu
yang saya rasakan saat mengalami kejadian tersebut dan saya sangat bisa
berempati kepada teman-teman yang mengalaminya. Tetiba saya pun menjadi
motivator dadakan untuk teman-teman yang sedang mengalami ketulangan. Senang
sekali tulisan itu bisa membantu dan mencerahkan.
Tulisan dari imajinasi? KKN di Desa penarilah contohnya. Bukti
nyata kalau pengalaman dikawinkan dengan imajinasi, akan lahir karya fenomenal.
KKN di Desa Penari ditulis oleh seseorang yang menyamarkan namanya menjadi Simpleman
(saya yakin orangnya tidak se simple namanya). Siapa yang sangka kumpulan
thread twitter itu akan menjadi film yang tak habis-habisnya menjadi
perbincangan hangat saat ini, mencetak rekor penonton terbanyak dalam sejarah
perfileman horor Indonesia dan dituliskan dalam berbagai versi sudut pandang,
wkwkwk. Hari ini saya baru baca versi Pak RT (hahaha).
Dari menulis mendapatkan saldo gopay?
Nah, ini yang saya baru nggeh
Tapi saya tidak mau terlalu berharap, ah. Agar saat saldo gopay
tak kunjung datang rasa kecewa itu tak memumuskan semangat menulis yang baru
lahir kembali. Pokoknya kita ikuti saja kelas Pelatihan Menulis PGRI ini dengan
sungguh-sungguh dan serius.
Menulis di kompasiana? Boleh juga nanti saya coba deh, menurut
informasi dari Pak Wijaya Kusumah, jika setiap hari menulis pasti akan ada
hasil. Intinya mau mulai dulu lah ya hari ini. Bismillah, semoga
tulisan-tulisan ini dapat menjadi rekam jejak yang berharga kelak. Yuk, kita aminkan bersama-sama.
Satu yang disesalkan akibat datang terlambat di kelas perdana ini adalah: Saya tidak bisa ikutan tantangan membuat cerita dari gambar bunga anggrek warna ungu yang diposting oleh moderator. Hiks...
Cibinong, 18 Mei 2022
23:47 selesai
Rabu, 27 Mei 2020
Cernak Realis - Foto Hana
Kiat Menulis Cerita Fiksi
Pertemuan 10 (Rabu, 8 Juni 2022) Pelatihan Belajar Menulis PGRI Gelombang 25 Narasumber: Sudomo, S.Pt. Moderator: Sigid Purwo Nugroh...
-
Oleh: Ari Saptarini Benda berukuran mungil yang ada di sekitar kita, tanpa kita tahu memiliki fungsi lain selain fungsi utamanya. ...
-
Gedung IAIN Palangkaraya Sewa Gedung Rp 2.753.000/hari Fasilitas : Fasilitas 500 kursi lipat citos Sofa depan panggung 40 ku...