Membatalkan Tiket Kereta, Ganti Jadwal
Keberangkatan lewat APP KAI ACCESS
Tak perlu antri, Tak perlu datang ke Stasiun.
Teman-
teman yang sering bepergian menggunakan kereta.
App yang
satu ini wajib ada di HP anda.
Yup,
namanya KAI ACCESS
KAI ACCESS
benar-benar memudahkan para pelanggan setia PT KAI.
Proses pembatalan
tiket, ganti jadwal keberangkatan kereta menjadi sangat mudah dengan KAI ACCESS.
Ok,
langsung saja ya… begini caranya untuk proses pembatalan kereta
1. Pembatalan/Ganti Jadwal
keberangkatan Tiket yang di beli dari KAI ACCESS
Kode Booking pelanggan yang membeli tiket dari App KAI ACCESS sudah
otomatis tercatat di menu MY TRIP.
Langkah selanjutnya kilk MY TRIP, Lalu pilih PEMBATALAN TIKET / GANTI
JADWAL
Jika sudah anda harus menceklis nama di tiket yang akan di batalkan.
Artinya, jika yang berangkat 4 orang dan yang batal hanya 1 orang, BISA.
Setelah itu akan diminta konvirmasi pembatalan, OK. Dan pelanggan
diminta untuk memasukkan NAMA AKUN BANK, NAMA PEMILIK REKENING dan NO
REKENINGNYA tentu saja.
Note yang perlu diperhatikan.
SYARAT Pembatalan akan sukses jika nama pemilik akun bank adalah salah
satu orang yang namanya tertulis di tiket dengan kodebooking tersebut.
Anda akan dikenakan potongan 25% seperti yang berlaku saat kita
membatalkan tiket di loket stasiun. Nah, proses uangnya masuk ke rekening kita
adalah antara 30 – 45 hari. Tunggu saja, jika sampai 45 hari belum ada
notifikasi TRANSFER SUKSES di KAI ACCESS anda, bisa di KLAIM ke stasiun. Tapi
Insyaallah yang aku alami, dalam 30 hari sudah masuk ke rek kita pengembalian
dananya, setelah di potong 25%.
Untuk Ganti Jadwal, silakan pilih GANTI JADWAL KEBERANGKATAN dan ikuti
langkah – langkahnya. Syaratnya Nama yang akan berangkat dengan ganti jadwal
adalah orang yang sama.
Untuk ganti jadwal keberangkatan, kita juga akan dikenakan potongan 25%.
Jika harga tiket penggantinya lebih mahal, kita akan diminta mentransfer
kekurangannya ke no rekening yang tertera di sana.
2. Pembatalan/Ganti Jadwal
keberangkatan Tiket yang di beli dari TRAVELOKA, TIKET.COM dan agen tiket
lainnya.
Karena proses transaksi pembelian tiket tidak melalui KAI ACCESS, maka
Kode Booking kita belum ada di menu MY TRIP
Anda tinggal menambahkan di menu MY TRIP : Klik tanda Plus (+) di kanan
bawah lalu masukkan serach kode booking.
Tambahkan ETIKET (warna kuning) setelah klik ini, Kode Booking anda akan masuk
ke menu MY TRIP
Jika tanda + tidak juga ketemu, jangan panik. Lalukan uninstall aplikasi
dan Instal ulang lagi yang terbaru, lalu masukkan konvirmasi kalau itu memang
akun anda. Dan ikuti langkah yang sama dengan di atas.
Ini info dari KAI :
Mohon dipastikan kembali untuk akun KAI Access milik Ibu
sudah dalam keadaan login, dengan cara memilih menu more kemudian account. Untuk proses
pembatalan dan ubah jadwal via KAI Access pemesanan diluar dari KAI Access
terlebih dahulu menambahkan kode booking di Menu My Trip. Berikut adalah
langkah-langkahnya:
-Pilih menu My Trip lalu tanda tambah dipojok kanan bawah
-Masukkan kode booking klik cari
-Muncul data pemesanan dan klik "Add E-ticket"
-Kode booking pemesanan diluar KAI Access sudah masuk di daftar My Trip
-Pilih menu My Trip lalu tanda tambah dipojok kanan bawah
-Masukkan kode booking klik cari
-Muncul data pemesanan dan klik "Add E-ticket"
-Kode booking pemesanan diluar KAI Access sudah masuk di daftar My Trip
Jika Kodebooking tiket yang mau kita batalkan sudah ada di MY ACCESS,
langkah selanjutnya adalah seperti yang di atas.
Mudah sekali bukan? Pembatalan tiket PT KAI saat ini tidak perlu antri
dan datang ke loket stasiun.
Semoga bermanfaat…
Contact Center PT
KAI 121 (layanan 24 jam) di nomor
telepon 121/021-121 atau email ke kontak_pelanggan@kereta-api. co.id, akun Twitter : @kai121 dan Facebook : KAI121.